IKLAN
Kontak Saya
300x250
Selamat Datang Di BiriBisi

Senin, 07 Desember 2015

PANU

Tanaman Temu Kunci
     Panu atau Pityriasis versicolor adalah penyakit kulit yang disebabkan oleh infeksi dengan kapang-kapang atau sebangsa cendawan. Penyakit kulit yang berwarna keputih-putihan pucat ini mudah menular dan kalau sedang berkeringat, maka akan terasa gatal-gatal. Tidak berbahaya, tapi dapat memperburuk rupa wajah dan bagian kulit lain yang diserang.

     Resep untuk mengobatinya bermacam-macam. Pilihlah resep yang lebih cocok atau lebih manjur bagi kulit anda atau dengan cara diselang-seling:

1.  Lengkuas yang masih segar (belum kering) dipotong melebar dan rata. Untuk menggosok-gosok kulit yang berpanu. Lakukan dengan rutin tiap pagi, siang, dan malam hari.

2.  Daun ketepeng Cina   1/2 genggam
     Bawang putih                  2 butir
     Lengkuas                         1 jari
     Semua ditumbuk halus. Untuk melumasi seluruh kulit yang berpanu, tiap akan tidur malam.

3.  Belerang                          3 bagian
     Garam                              1 bagian
     Digerus halus, dicampur dengan air jeruk nipis secukupnya. Untuk melumasi kulit yang berpanu, pagi dan sore.

4.  Daun kemangi secukupnya dipipis halus. Untuk menggosok dan melumasi kulit yang berpanu, tiap-tiap malam menjelang tidur.

Penting:
Tiap-tiap mengobati kulit yang berpanu, jangan lupa pula untuk mengobati kulit yang ada disela-sela paha atau disekitar anggota rahasia, karena disitu terdapat pula benih-benih panu. Periksalah.

Pencegahan:
Menjaga kebersihan secara menyeluruh. Jangan memakai handuk atau pakaian orang lain, terutama yang berpenyakit panu. Jangan bersentuhan atau tidur bersama dengan orang yang berpenyakit panu. Mandilah pakai sabun.

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar: